Selasa, 22 Januari 2019

Pameran seni rupa

PAMERAN SENI RUPA
Pameran adalah satu bentuk penyajian karya seni rupa dengan tujuan untuk dapat dikomunikasikan dengan masyarakat melalui pajangan karya seni rupa yang tertata dengan baik, sehingga masyarakat dapat mengamatinya dengan nyaman untuk mendapatkan pengalaman estetis dan pemahaman nilai-nilai seni.Dalam pameran seni rupa disajikan dalam karya 2 dimensi seperti lukisan, kolase, mozaik dan sebagainya.Dan karya 3 dimensi seperti patung, replika atau yang lain.

Dalam penyelenggaraan pameran juga memiliki beberapa tujuan diantaranya:
A. Memberikan motivasi pada penonton (publik) untuk mempelajari dan menikmati hasil karya seni rupa.
B. Untuk melestarikan dan pengembangan budaya nasional dan daerah setempat.
C. Di sekolah sebagai praktik atau perwujudan hasil akhir pendidikan seni budaya.
D. Untuk meningkatkan apresiasi seni
E. Sebagai wahana hiburan dan rekreasi para penonton (publik)
Dalam pelaksanaan kegiatan


Dengan diadakannya pameran, setidaknya ada beberapa tujuan yang hendak dicapai:
  • Tujuan sosial. Dalam hal ini karya seni yang dipamerkan bertujuan untuk kepentingan sosial.
  • Tujuan kemanusiaan. Artinya pameran dilakukan sebagi upaya untuk melestarikan, membina, serta , mengembangkan karya seni yang dimiliki masyarakat. Nantinya, hasil atau keuntungan dari pameran tersebut akan digunakan untuk kepentingan kemanusiaan seperti disumbangkan kepada korban bencana alam, masyarakat tidak mampu, dsb
  • Tujuan komersial. Artinya pameran bertujuan untuk memperoleh keuntungan bagi seniman atau penyelenggara pameran. Harapannya, karya yang dipamerkan dapat terjual ke publik.
Pameran memiliki beberapa fungsi diantaranya:
A. Sebagai sarana prestasi, kompetisi, timbul pemikiran untuk    berbuat dan berkarya yang baik.
B. Sebagai sarana apresiasi, karena dengan melihat pameran  seni akan muncul berbagai tanggapan kritik, penilaian, sarana,  penghargaan, dan rangsangan seseorang untuk berbuat kreatif  dalam berkarya dan berolah seni.
C. Sebagai sarana edukatif yaitu sarana pembelajaran untuk  menanamkan kesadaran akan nilai-nilai keindahan (estetika)  dalam lingkup luas, mendidik siswa dalam keseimbangan batin  (rasa) dengan akal (pikiran).
D. Sebagai sarana rekreasi karena pameran seni bisa dijadikan  ajang hiburan, menghilangkan jenuh dan ketegangan batin.

Untuk mencapai hasil yang maksimal agar tercapainya tujuan tersebut perlu struktur kepanitiaan yang memiliki tugas masing-masing dengan saling berkerjasama agar tercapainya keberhasilan pameran tersebut.
Berikut hal-hal yang harus disusun dalam suatu kegiatan pameran.

1.Perencanaan pameran karya seni rupa

  • Membentuk panitia.
  • Pembagian tugas.
  • Memilih ketua, sekretaris, bendahara, dan seksi-seksi.
  • Membuat proposal.tujuannya adalah untuk mendapatkan izin kegiatan, mencari sponsor, dan informasi bagi pers atau pihak lain yang menjadi mitra kerja penyelenggara pameran.
  • Mengumpulkan, mendata dan menyeleksi hasil karya seni yang layak dipamerkan.

2.Persiapan pameran karya seni rupa


  • Menentukan jenis pameran

Pameran terbagi menjadi 3 jenis menurut jumlah senimannya 
  • 1.Pameran Tunggal 
            Adalah pameran yang menampilkan karya-karya dari            seorang seniman saja.
    2.Pameran Bersama
            Adalah pameran yang menampilkan karya-karya dari    beberapa orang seniman.
    3.Pameran Khusus
            Adalah pameran yang hanya menampilkan satu jenis karya  seni seperti sebuah pameran yang menapilkan karya lukisan    yang bergenre naturalis.
  • Menentukan pameran
  • Menentukan tempat pameran yang sesuai dengan kegiatan
3.Pelaksanaan pameran karya seni rupa
   Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam pelaksanaan pameran adalah sebagai berikut.
  • Penataan ruangan.Menata ruangan dilakukan oleh seksi dekorasi agar pameran lebih menarik perhatian pengunjung yang akan datang.
  • Penataan hasil karya.Teknik penataan harus memberikan kesan yang menarik perhatian, harmonis, dan dapat dinikmati oleh pengunjung secara maksimal sehingga tujuan diadakannya pameran terwujud dengan baik.
  • Kelengkapan informasi.Kegiatan pameran adalah kegiatan yang melibatkan banyak orang.Dalam sebuah pameran jumlah lengunjung dengan panitia lebih besar jumlah pengunjungnya sehingga panitia tidak dapat melayani pengunjung per individu.Untuk mempermudah hal itu dipersiapkan keterangan berupa buku katalog.
  • Penutupan.Penutupan pameran dilaksanakan oleh kepala sekolah selaku penangung jawab tertinggi di sekolah.Jika tidak dimungkinkan dapat diwakili oleh ketua pameran.
  • Evaluasi.Evaluasi adalah mengoreksi kembali kegiatan pameran mulai dari proses perencanaan, persiapan, sampai pelaksanaannya.Dalam kegiatan ini,paniatia membuat laporan sebelum dan selama pameran berlangsung.Kegiatan evaluasi ini apat dijadikan sebagai acuan untuk melakukan kegiatan pameran yang akan datang.

Demikian sedikit ulasan yang dapat saya berikan seputar pameran karya seni rupa.Semoga dapat memberikan manfaat.

Sabtu, 19 Januari 2019

Stilasi, Deformasi dan Distorsi
Contoh gambar stilasi
Menggambar adalah kegiatan mengekspresikan perasaan ke dalam bentuk karya seni 2 dimensi.Kita dapat menggambar keindahan alam ataupun fenomena sekitar tergantung dari kekreatifitasan dan seni dalam diri.Berimajinasi juga hal penting dalam menggambar.Nah disini saya akan membahas tentang bentuk-bentuk pengembangan atau gambar imajinasi antara lain

1.Gambar Stilasi
Stilasi adalah mengubah bentk asli dari sumber atau dengan melihat objek dari berbagai arah dengan pengayaan dan dapat dibuat menjadi bermacam-macam bentuk baru yang bersifat dekoratif namun ciri khas bentuk aslinya masih nampak.


Stilasi dari daun


2.Gambar Deformasi
Deformasi adalah perubahan bentuk, posisi, dan dimensi dari suatu objek.Dalam seni rupa istilah deformasi diartikan sebagai suatu kegiatan pengayaan atau perbahan bentuk, posisi, dan dimensi diri dari suatu objek yang dilakukan dengan cara penambahan beberapa unsur visual tertentu sehingga terciptalah suatu karya baru yang lebih menarik gambarnya disebut dengan gambar deformasi atau karya deformasi.


Gambar deformasi

3.Gambar Distorsi
Distorsi adalah melukiskan obyek dengan teknik melebih-lebihkan dan menonjolkan bagian bentuk benda yang ingin didistorsi.


Gambar distorsi

Sekian ulasan yang dapat saya berikan.semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan bagi kita semua.